Thursday, April 28, 2011

On The Night Like This – Mocca

On the night like this
There’s so many things I want to tell you
On the night like this
There’s so many things I want to show you

Cause when you’re around
I feel safe and warm
When you’re around
I can fall in love every day

In the case like this
There are a thousand good reasons
I want you to stay…
Hahahaaa,,
 like this song very much..

Kegiatan itu bernama KKN


Tidak terasa hampir dua bulan melakukan rutinitas yang hampir sama, KKN profesi. Kegiatan yang salah satu harapan luhurnya adalah agar mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang diperoleh di bangku kuliah.. wish it true lahh..heheeh..
Sebenarnya untuk KKN, kita bisa memilih untuk mengikuti program regular atau profesi. Hanya saja, berhubung pimpinan tertinggi dari wilayah teritorialqu (orang  tua tercinta maksudnya,, hehe)  hanya mengijinknan untuk mengikuti KKN profesi, plus beberapa pertimbangan lain, akhirnya di sinilah saya: dalam ruangan di sebuah gedung berdesain minimalis dan berlokasi di pusat kota.
Ketika mengorek sejarahnya, menurut buku pedoman KKN PPM perguruan tinggi di Indonesia, Kuliah Kerja Nyata (KKN) diawali di Universitas Gadjah Mada dan dilaksanakan sejak tahun 1971. Pada masa itu, program ini dianggap perlu sebagai bentuk pwngabdian kepada masyarakat sebelum wisuda menjadi seorang sarjana. Status KKN pada periode ini masih bersifat sukarela dan belum menjadi hal yang wajib seperti sekarang ini. Pada masa ini juga hanya ada satu model KKN yakni KKN lapangan yang sekarang kita kenal sebagai KKN regular. Kemudian, peraturan tentang KKN terus mengalami perubahan hingga saat ini. Dimana seperti kita ketahui, sekarang kita mengenal dua metode KKN yakni KKN profesi dan KKN regular.
                Haha.. sudah hampir dua bulan saya di lokasi, dan ini sudah memasuki minggu terakhir, sibuk-sibuk memikirkan laporan KKN mulai terasa.  Tidak perlu menceritakan rutinitas di sini, karena seperti pada umumnya ketika kerja di kantor. Hampir seluruh waktu dihabiskan dengan duduk di depan leptop, entah benar-benar sibuk atau seolah-olah sibuk..haha…
Walaupun demikian, banyak pelajaran yang  telah saya peroleh, dan isyaallah bermanfaat..
Once again,
Wish me luck^
Bismillah..

Wednesday, April 27, 2011

Putri Tidur

Ia cuman seorang pemimpi
Yang berani menyapa indah di angan
Melukis asa dalam hati
Merenda cita dalam lelap
Ia memang hanya mampu menjadi pemimpi
Karena  dirinya terlalu takut,
Melihat nyata yang sebenarnya
Dan menemukan  hari tanpa cahaya
Karena dirinya terlalu takut
Pada  akhirnya
Ia disini, dalam kotak kaca
terbius oleh waktu yang akhirnya meninggalkannya

Bilang...


Bilang kepada dia
Bilang kepada aku
Bilang kepada kami
Bilang kepada mereka
Bilang kepada semua
Bilang kepada suara
Bilang kepada angin
Bilang kepada rasa
Bilang kepada hasrat
Bilang kepada diam
Karena bilang tak akan berbuah manis
Bilang hanya akan terus berulang hingga kau letih untuk bilang
Dan akhirnya kau memilih bilang kepada diam

Sadar yang Menipis


Berat..
Tak mampu lagi ku tahan
Detik yang berlalu terasa begitu lama
Semakin lama, tekanan itu semakin tak tertahankan
Menyerang dari sisi yang terduga namun tak terkalahkan
Amunisku habis
Hilang bersama asa dalam kesadaran yang semakin menjauh
Terombang ambing di antara nyata dan khayal
Semakin lama, cahaya itu semakin redeup
Berganti gelap yang semakin menjadi
Hingga akhirnya benar-benar hilang dan melupakan sadar yang terlampau jauh tak teraih.

Tuesday, April 26, 2011

ketika itu...

Ketika embun pagi menanti untuk menyapa tanah lewat ujung daun
Ketika mentari menanti untuk merangkak dan menyapa awan biru
Ketika itu,,
Akupun menanti..
Menanti sapaanya..
Meskipun hanya lewat beberapa kata sederhana..
Namun mampu menelusup menghadirkan energi baru..
Entah  adakah penjelasaan ilmiah untuk menerangkannyaa…

Ketika pengguna jalan raya telah bertumpah ruah..
Ketika terik telah berada di atas kepala
Ketika kesibukan dari tiap pekerja menuju ke titik klimaks.
Ketika detik menjadi begitu berharga karena deadline tugas yang makin memburu
Ketika itu,,
Akupun sangat sibuk..
Sibuuk memikirkan apa yang ia kerjakaan
Sibuk memikirkan apakah dia menjalani hari yang menyenangkan..
Sibuk membayangkan apakah ia memikirkan hal yang sama seperti aku saat ini..

Ketika malam makiin pekaat..
Ketika lelap telah menguasai banyak orang
Ketika hari hampir fajar
Ketika sunyi makin merasuk..
Ketika itu,,
Aku masih terjaga..
Menunggu  sebaris kata darinyaa.
Yang sekali lagi di bahasakannya dengan sangaat sederhanaa..
Namun tetap mampu menguatkan hati,,
Menyuntikkan ketenangaan entah dari mana..
Membuat akhir malam selalu bermakna..

Ketika ini,,
Akupun memikirkannya.
Bismillahirrahmanirrahim..
hmm..
alhmadulillah akhirnya memulai,,
wish me luck..^